Kamis, 19 September 2013

PERTEMUAN GABYNGAN ANGGOTA PERSIT JAJARANREM 163/WSA



 Pertemuan Gabungan Persit Korem 163/WSA

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcabrem163 Ny Trisetyani Nugroho Kamis (19/9) menggelar pertemuan gabungan seluruh anggota Persit yang ada di lingkungan Koordinasi Cabang (Koorcab)korem 163, Denpasar.

Pertemuan akbar  di Aula Makorem 163/WSA Jln PB Sudirman merupakan yang pertama kali dilakukan Ny Tri sejak ia dilantik sebagai Ketua organsasi Persit Korem Denpasar enam bulan yang lalu. 

Kegiatan yang dihadiri sekitar 650 isteri Prajurit Korem 163/WSA ini merupakan realisasi program kegiatan Persit Koorcabrem 163 khususnya di bidang pembinaan organisasi dan personel yang selama ini tertunda karena penyesuaian dengan dinamika tugas yang semakin kompleks dan dinamis. 

Pada kesempatan pertemuan antar sesama isteri prajurit  juga dilaksanakan penyuluhan Hukum yang disampaikan oleh Perwira Hukum (Pakum) dari Korem 163/WSA Mayor Inf Intwiaji SH, dengan memberikan materi seputar Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) berikut prosedur penyelesaian hukumnya.

Usai penyuluhan hukum, acara dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan yang dipaparkan oleh dr. Bambang, Katim Medic RSAD Kodam IX/Udayana dengan thema HIV/AIDS 

Dalam sambutannya ketika membuka acara pertemuan pagi itu Ketua Persit KCK Koorcabrem 163 Ny Trisetyani Nugroho mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangatlah bagus karena dengan bertemu muka antara satu sama lain tentu dapat mempererat hubungan silaturahmi maupun berbagi informasi yang baik , penting dan berguna baik untuk diri sendiri, keluarga maupun untuk organisasi persit TNI. 

Menyinggung dilakukannya penyuluhan dalam pertemuan gabungan di Aulaa Makorem, Tri berharap, hendaknya semua materi yang diberikan dalam penyuluhan bisa dipahami sehingga dijadikan sebagai bahan acuan dalam melangkah menuju kehidupan yang lebih baik dan berkwalitas. (Penrem 163/WSA)


0 komentar:

Posting Komentar

 

Korem 163/Wirasatya Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template