Minggu, 15 Juli 2012

DANREM KUNKER KE KODIM 1611/BADUNG


 Danrem 163/Wira Satya Lakukan Kunker
               di Kodim 1611/Badung

     Komandan Korem 163/Wira Satya Kolonel inf IB Purwalaksana, didampingi ibu Ketua Persit KCK Koorcabrem 163 dan para Kasirem 163/Wsa, jumat (13/7) melakukan kunjungan kerja perdananya  ke Kodim 1611/Badung. Kunjungan tersebut dimaksudkan untuk memperkenalkan diri serta menyampaikan pengarahan dan beberapa penekanan yang berkaitan dengan perkembangan situasi dan kondisi saat ini. Kedatangan Danrem 163/Wira Satya dan rombongan disambut Dandim 1611/Badung letkol inf Arman Dahlan beserta Ketua dan Pengurus Persit ranting Kodim 1611 serta seluruh personel militer dan PNS Kodim 1611/Badung. Kegiatan tersebut diawali dengan paparan Dandim 1611/Badung yang menjelaskan tentang pelaksanaan tugas Pembinaan Teritorial yang dilaksanakan di wilayah Kodim 1611/Badung maupun kendala yang dihahapi dilapangan berikut cara mengatasinya diakhiri dengan penyampaian tentang berbagai hal yang menonjol yang di alami setiap Danramil selama ini.

Ketika bertatap muka dan memberikan pengarahan kepada seluruh anggota militer dan PNS Kodim 1611/ Badung, Danrem 163/Wira Satya menekankan, meski dalam keterbatasan sarana dan prasarana yang  ada saat ini hendaknya tidak membuat kita patah semangat.  Apa yang kita miliki saat ini, baik itu milik pribadi maupun barang infentaris kantor hendaknya disyukuri dengan cara melakukan pemeliharaan dengan sebaik-baiknya sehingga bisa dimanfaatkan relatif lebih lama. Lebih lanjut kepada seluruh anggota Kodim 1611/Badung hendaknya bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun juga. Apalagi terlibat dalam kasus Narkoba. Sebab menurut Danrem 163/Wira Satya bahwa berkenalan dengan Narkoba adalah suatu kegiatan yang benar-benar tidak menguntungkan, kalau tidak tertangkap polisi pasti akan terbunuh, ujarnya. Sementara itu pada kesempatan yang sama, Ketua Persit Koorcabrem 163 Ny Srifatima Purwalaksana juga melakukan pembinaan dengan memberikan pengarahannya kepada segenap anggota Persit ranting Kodim 1611 di Aula Persit Kodim Badung.

Kapenrem 163/WSA

0 komentar:

Posting Komentar

 

Korem 163/Wirasatya Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template