Selasa, 11 Desember 2012

PAM VVIP 163/WSA


Gelar Pasukan Pam VVIP di Makorem 163/WSA

Sekitar  750 orang personel TNI Angkatan Darat  dari berbagai Kesatuan yang ada di jajaran Kodam IX/Udayana tadi pagi, Selasa (11/12) melaksanakan  Apel  gelar pengamanan VVIP dalam rangka kunjungan kerja Presiden RI di Bali selama 2 hari, yaitu rabu dan kamis besok.

Gelar pasukan, sekaligus pengecekan personel dan perlengkapannya tersebut dilakukan di tengah Lapangan apel Makorem 163/Wira Satya Jl PB Sudirman, Denpasar,dipimpin Asops Kasdam IX/Udayana Kolonel Inf Dian. Hadir pada pelaksanaan apel gelar pasukan antara lain Kasrem 163/WSA, Danden inteldam IX/Udayana, Dandenpom serta para Kasirem 163/Wira Satya.

Asops Dalam pengarahannya mengatakan, meski kita sering melakukan pengamanan VVIP namun jangan anggap bahwa tugas ini, adalah tugas rutin. Prosedur atau protap Pam VVIP yang ada hendaknya dapat dilaksanakan dengan baik, terinci dan terukur.

Adapun dalam pelaksanaan dilapangan nantinya terdapat personel dari kepolisian maka tanggungjawab pengamanan ini  harus dilakukan secara lebih sinergis untuk sama-sama mengamankan dan menambah tertib dan lancarnya pelaksanaan kegiatan.
Mari kita lakukan tugas ini dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab, mari kita tunjukkan bahwa Bali memang pantas dijadikan tempat bagi terselenggaranya event-event bertarap Nasional maupun Internasional.


(Penrem 163/Wira Satya)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Korem 163/Wirasatya Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template