Kamis, 01 Mei 2014

KUNJUNGI LOKASI TMMD

DANREM 163/WSA KUNJUNGI TEMPAT TMMD

Setelah selesai memimpin kesiapan terakir HUT ke 57 Kodam IX/UDY  pada hari Kamis tanggal 1 Mei pukul 11.30 wita Komandan Korem 163/WSA Kolonel Inf Heri Wiranto.,SE,MM. melanjutkan kegiatan disamping memantau keamanan wilayah dalam menghadapi Hari Buruh Nasional, beliau langsung meninjau sas TMMD ke 92 di Ds. Madenan, Kec. Tejakula, Kab. Buleleng. Tiba dilokasi sas TMMD disambut Dandim  dan para staf Kodim 1609/BLL, Kep Ds. Madenan dan anggota serta masyarakat Ds. Madenan yang sedang melaksanakan kegiatan Pra TMMD membuka jalan baru. Melihat Kondisi medan yang cukup berat Danrem 163/WSA menyampaikan pesan agar Komandan Kodim 1609/BBL selalu memperhatikan keselamatan anggota dan masarakat yang terlibat kegiatan bersama. Dan kepada mengucapkan banyak terimakasih kepada pemerintah Kab. Buleleng dalam kerjasamanya membangun daerah, dimana pembangunan ini sebetulnya TNI dalam hal ini Personil Kodim 1609/BLL membantu kehendak masyarakat dan untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat Ds. Madenan. Pada kesempatan tersebut Komandan Korem 163/WSA Kolonel Inf Heri Wiranto.,SE,MM. menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Ds.Madenan yang telah merelakan sebagian tanahnya untuk dibuat jalan dan beliau sempat berdoa semoga amal Bapak/Ibu sekalian mendapat ridho dari Sang Hyang Widhi. Melihat Danrem turun langsung kelokasi TMMD masyarat sangat antusias dan mengucapkan terimakasih pada Beliau atas bantuan tenaga sehingga masyarakat mempunyai jalan dengan demikian akan mempermudah baik untuk transportasi hasil kebun maupun melaksanakan anjang sana kesanak famili Danrem Bpk Heri Wiranto dengan tersenyum kas beliau dan anggukan kepala sambil menjulurkan tangan untuk berjabat tangan dengan warga membalas ucapan terimakasih.

(Penrem 163/Wira Satya)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Korem 163/Wirasatya Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template